Kadis Dinkes Sebut 2024 DAK Kesehatan Lebong Meroket

0
1057
Kadis Dinkes, Rachman Sebut 2024 DAK Kesehatan Lebong Meroket

Lebong – Dana Alokasi Khusus (DAK) Kesehatan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong, pada tahun 2024 mendatang bakal mengalami kenaikan signifikan. Dari Rp 3,5 miliar tahun 2023 menjadi Rp 20,9 miliar untuk tahun 2024 mendatang, atau naik enam kali lipat.

Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kabupaten Lebong, Rachman mengatakan, DAK kesehatan pada tahun 2024 mengalami peningkatan. Dimana DAK kesehatan pada 2024 dengan pagu Rp 20.935.567.000.

Dengan rincian, penguatan penurunan angka kematian ibu, bayi dan intervensi stunting Rp 1.307.720.000, penguatan sistem kesehatan Rp 19.627.747.000.

“Kalau mengacu keputusan, DAK kesehatan tahun 2024 naik drastis,” ujar Rachman. Senin, 30 Oktober 2023.

Kadis Dinkes Sebut 2024 DAK Kesehatan Lebong Meroket

Ia mengaku, angka ini lebih besar jika dibanding pada tahun 2023 ini hanya sebesar Rp 3,5 miliar.

“Kalau tahun 2023 ini kan hanya Rp 3,5 miliar hanya untuk alat kesehatan,” bebernya.

Menurutnya, DAK kesehatan sebesar Rp 20,9 miliar pada 2024 ini rencananya akan digunakan untuk Rp 7,6 untuk RSUD dan Rp 13,3 miliar untuk Puskesmas.

Kenaikan tersebut tak lepas peran Bupati Lebong, Kopli Ansori lakukan jemput bola atau lobi-lobi langsung ke Jakarta berkali-kali. Lawatannya ke beberapa Kementerian di Jakarta membuahkan hasil sangat memuaskan.

“Jemput bola yang dilakukan selama ini tidak sia-sia dan menghasilkan pembangunan sektor Kesehatan,” tutup Rachman. (PMS20)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini